Lombok Fokus|Mataram – Komunitas Bomber Kota Mataram, Senin (9/9/2024), kembali menggelar acara silaturahmi dan konsolidasi bersama anggota dari seluruh kelurahan di Kota Mataram. Kegiatan ini berlangsung di Destinasi Wisata Pantai Gading yang dibarengi dengan penguatan agenda Zul-Uhel, dalam menyapa masyarakat menjelang Pilkada 2024.
Ketua Komunitas Bomber Kota Mataram Hirzan Burlil Arsyad, mengungkapkan jika konsolidasi itu bertujuan untuk memperkuat simbol-simbol relawan Bomber, di lingkungan dan kelurahan se-Kota Mataram.
“Teman-teman siap menangkan Bang Zul-Abah Uhel dengan target suara 60 persen di Kota Mataram,” ujarnya,
Dikatakan, optimisme tersebut didukung dengan keanggotaan Komunitas Bomber yang terdiri dari berbagai elemen, salah satunya BAPERA dengan jumlah anggota sekitar 12 ribu orang.
“Jumlah itu belum termasuk anggota dari elemen lain, yang tersebar di setiap kelurahan di Kota Mataram,” ujarnya.
Meski demikian, Hirzan menyadari jika Partai Golkar menjadi lawan berat di Kota Mataram, mengingat partai berlambang beringin pemenang di wilayah ini. Namun Ketua Partai Golkar NTB, menurutnya, tengah fokus pada pencalonannya sebagai petahana dalam Pemilihan Walikota Mataram, yang memberikan kesempatan bagi relawan Bomber, untuk mengoptimalkan dukungan suara bagi Zul-Uhel.
“Kami berani menargetkan 60 persen suara, karena Pak Mohan akan lebih fokus mengurus pencalonannya sendiri, sementara kami akan fokus pada pemilihan Gubernur,” jelas Hirzan.
Ia juga berharap agar seluruh anggota Bomber, tidak terlibat dalam pemilihan Walikota Mataram dan tetap fokus pada pemenangan Zul-Uhel.
Dengan semangat tersebut, Komunitas Bomber siap berjuang untuk memastikan kemenangan Zul-Uhel di Pilkada NTB 2024.(fit)