Batulayar | Lombok Fokus – Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Batulayar secara resmi membuka Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB) tahun ajaran 2025/2026 mulai hari ini, 2 Juni 2025. Antusiasme calon siswa tampak tinggi, dengan panitia penerimaan telah menerima 135 berkas pendaftaran.
Ketua Panitia SPMB yang juga menjabat sebagai Wakil Kepala Bidang Kesiswaan, Surya Karwati, menyatakan proses pendaftaran berjalan lancar. “Kami sangat senang dengan respons positif dari masyarakat. Hingga hari ini, sudah ada 135 berkas siswa yang masuk,” ujar Surya Karwati. Senin, (2/6).
SMKN 1 Batulayar merupakan salah satu sekolah kejuruan di wilayah Batulayar, Lombok Barat, dengan berbagai program keahlian yang relevan dengan kebutuhan dunia kerja. Pihak sekolah berharap dapat menjaring siswa-siswi berpotensi yang memiliki minat dan bakat di bidang kejuruan untuk dididik menjadi tenaga terampil dan siap bersaing di masa depan.
Proses SPMB SMKN 1 Batulayar tahun ini akan meliputi beberapa tahapan, mulai dari pendaftaran berkas, verifikasi data, hingga seleksi sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Informasi lebih lanjut mengenai jadwal dan persyaratan lengkap dapat diakses melalui saluran resmi sekolah atau langsung datang ke SMKN 1 Batulayar.