Scroll untuk baca artikel
BeritaDaerahHeadlinePeristiwa

Penemuan Tengkorak dan Tulang Belulang, Gegerkan Warga Lotim

61
×

Penemuan Tengkorak dan Tulang Belulang, Gegerkan Warga Lotim

Sebarkan artikel ini
 

Lombok Timur Lombokfokus.com – Penemuan tengkorak manusia di parit sawah gegerkan warga Dusun Gubuk Lauk, Desa Pohgading, Kecamatan Pringgabaya, Lombok Timur (Lotim) pada Rabu, 29 Januari 2025.

Diketahui tengkorak dan beberapa tulang tersebut di temukan di salah satu parit sawah oleh dua orang pemuda yang sedang mancing belut, dan langaung memberitahu petani yang berada di sekitar sawah.

Setelah memastikan apa yang mereka temukan, w warga setempat kemudia melapor ke Polsek Pringgabaya.

Menurut keterangan warga, lokasi tempat ditemukannya tengkorak tersebut dulunya merupakan pemakaman tua yang dikenal dengan nama Makam Jaran.

 

Mendapatkan laporan dari warga, Kanit Reskrim Polsek Pringgabaya, IPTU Abd. Khalik, bersama anggota dan pihak desa setempat langsung mendatangi lokasi untuk melakukan pemeriksaan dan meminta keterangan dari sejumlah saksi, termasuk warga yang pertama kali menemukan tengkorak tersebut.

Hal ini diperkuat oleh pernyataan Usman yang menyebut bahwa orang tuanya pernah menceritakan keberadaan makam di area tersebut sebelum akhirnya menjadi sawah.

Pihak kelpolisian langsung berkoordinasi dengan Tim Inafis Polres Lombok Timur serta tenaga medis dari Puskesmas Batuyang. Sebelum ahirnya tengkorak manusia tersebut dibawa ke Puskesmas untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Kasi Humas Polres Lombok Timur, AKP Nikolas Oesman, mengatakan bahwa hasil pemeriksaan awal menunjukkan tengkorak terdiri dari tulang belulang dan tempurung kepala.

“Hasil pemeriksaan awal adalah penemuan tengkorak manusia dan beberapa tulang belulang,” kata Oesman.

Namun, untuk memastikan identitas korban, pihaknya masih menunggu hasil uji forensik, Polisi juga tengah menelusuri kemungkinan adanya laporan orang hilang yang berkaitan dengan temuan ini.

“Kami masih melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengetahui asal-usul tengkorak ini dan apakah ada dugaan tindak pidana di balik kejadian ini,” lanjutnya.

READ  Wisuda Perdana TK Biiznillah Al-Anshory, Tampilkan Beragam Pentas Seni

Pihaknya akan berkoordinasi dengan berbagai pihak untuk mengungkap misteri penemuan tengkorak manusia di sawah tersebut.

“Kami akan coba berkoordinasi dengan semua pihak guna melihat sejauh mana kasus penemuan tengkorak ini di ungkap,” tutupnya.

Berlangganan Yes No thanks