Scroll untuk baca artikel
Daerah

Pelatih dan Juri Senam Jantung Sehat NTB Diberi Pelatihan

149
×

Pelatih dan Juri Senam Jantung Sehat NTB Diberi Pelatihan

Sebarkan artikel ini
 

Lombok Fokus|Mataram – Dalam upaya meningkatkan kapasitas pelatih dan juri senam jantung sehat di NTB, Yayasan Jantung Indonesia (YJI) Provinsi NTB bersama Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI) NTB, menggelar pelatihan pada 4 hingga 5 Oktober 2024 di Aula Bhakti Husada, Dinas Kesehatan Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB).

Pelatihan itu diikuti 25 calon pelatih dan juri dari berbagai kabupaten/kota di NTB. Mereka dibekali dengan materi seputar teknik senam jantung sehat.

“Kami berharap peserta dapat memahami teknik yang benar, dan mampu memberikan penilaian yang objektif saat kompetisi,” ujar Hj. Leni Maulani, pelatih bidang preventif, Jumat (4/10/2024).

Sementara Ketua Harian KORMI NTB, Hj. Asnirawati, M.Si., menegaskan jika pelatihan tersebut menjadi bagian dari persiapan NTB, sebagai tuan rumah Pekan Olahraga Daerah (Porda) dan Pekan Olahraga Nasional (Pornas).

“Peserta yang lolos sertifikasi, akan mendapatkan lisensi resmi sebagai pelatih dan juri, sebuah langkah penting dalam menjaga kualitas kompetisi senam jantung sehat,” jelasnya.

Selama pelatihan, peserta tidak hanya belajar teknik, tapi juga diajarkan cara menginstruksikan senam jantung sehat, kepada peserta dari berbagai usia serta bagaimana menilai gerakan secara akurat dalam kompetisi. Hal itu penting, mengingat senam jantung sehat kian populer sebagai bagian dari gaya hidup sehat.

Dalam kesempatannya, Ketua YJI NTB, Dr. H. Hamzi Fikri, mengingatkan pentingnya implementasi ilmu yang diperoleh selama pelatihan.

“Senam jantung sehat bukan sekadar olahraga, tetapi gaya hidup yang bisa mencegah penyakit kronis. Dengan juri yang terlatih dan profesional, senam ini bisa tersebar lebih luas di masyarakat,” ujarnya.

Dengan dukungan dari berbagai pihak, termasuk Yayasan Jantung Indonesia dan perusahaan yang peduli dengan kesehatan, diharapkan pelatihan tersebut mampu meningkatkan kualitas pelatih dan juri, serta memberikan dampak positif bagi kesehatan masyarakat NTB.

READ  PWNU dan Polda NTB Kejar Target 1 Juta Vaksin Booster

Pelatihan itu menjadi momentum penting, dalam membangun masyarakat NTB yang lebih sehat dan siap menyongsong NTB Emas 2025.(fit)

Berlangganan Yes No thanks