Scroll untuk baca artikel
Berita

BIN Resmi Luncurkan Akun Media Sosial, Siap Perkuat Komunikasi dengan Masyarakat

3599
×

BIN Resmi Luncurkan Akun Media Sosial, Siap Perkuat Komunikasi dengan Masyarakat

Sebarkan artikel ini
 

JAKARTA – Badan Intelijen Negara (BIN) resmi meluncurkan akun media sosial (medsos) di berbagai platform untuk semakin mendekatkan diri dengan masyarakat. Langkah strategis ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara BIN dan publik dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

“Peluncuran akun media sosial ini merupakan langkah strategis kami untuk lebih dekat dengan masyarakat luas dalam bingkai NKRI,” ujar Deputi Komunikasi dan Informasi BIN, Idham Malik, dalam keterangan tertulisnya, Rabu (19/3).

Iklan Bank NTB Syariah
Selamat Hari Pers Nasional

Akun resmi yang diperkenalkan BIN dalam peluncuran ini meliputi:

Menangkal Hoaks dan Disinformasi

Idham menegaskan bahwa kehadiran BIN di media sosial tidak hanya untuk mempererat komunikasi dengan masyarakat, tetapi juga menjadi upaya dalam menangkal penyebaran hoaks dan disinformasi yang sering muncul di dunia digital.

“Kehadiran BIN di dunia digital merupakan wujud komitmen kami untuk semakin dekat dengan masyarakat, memberikan informasi dan literasi yang kuat, serta menangkal hoaks maupun disinformasi yang berpotensi mengganggu kedaulatan dan keutuhan NKRI,” katanya.

Selain itu, akun medsos BIN juga diharapkan dapat menjadi sarana komunikasi interaktif yang memungkinkan masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam menjaga stabilitas negara.

BIN Ajak Masyarakat Berinteraksi di Medsos

BIN juga mengajak masyarakat luas untuk mengikuti akun media sosial resminya dan turut serta dalam menjaga persatuan serta berkontribusi bagi kemajuan bangsa.

“Kami mengajak seluruh masyarakat untuk mengikuti dan berpartisipasi aktif dalam menjalin komunikasi yang lebih baik. Mari kita jaga persatuan dan kesatuan serta berkontribusi untuk kemajuan bangsa dan negara,” tutup Idham.

Dengan hadirnya BIN di berbagai platform digital, diharapkan masyarakat semakin mudah mendapatkan informasi yang akurat dan terverifikasi, serta lebih waspada terhadap informasi yang belum jelas kebenarannya.

READ  Rais Am PWNU NTB Dukung KH. Said Aqil Siradj Pimpin PBNU Kembali 
Berlangganan Yes No thanks