penyerahan bantuan gempa lombok timur oleh ketua komisariat Universitas Mataram
Lombok Timur,LombokFokus.com-Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Komisariat Universitas Mataram kunjungi warga lombok timur menyalurkan bantuan untuk korban gempa beberapa minggu terakhir.
PMII komisariat Universitas Mataram datang dengan misi kemanusiaan yaitu membantu warga masyarakat lombok timur tepatnya di dusun Pesanggaran desa Pesanggaran kecamatan montong gading yang beberapa hari yang lalu kembali di sapa oleh bencana gempa bumi. (24/3)
Sebagai mahasiswa pergerakan yang berjiwa sosial PMII komisariat UNRAM ikut andil dalam membantu meringankan beban korban “dalam momen tahun politik yang penting ini kita boleh berbeda pandangan tapi jangan lupa ada hal yang lebih penting dari sebuah politik yaitu” kemanusian”ungkap Nasril ketua PMII Komisariat UNRAM.
Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonsia Kabupaten Lombok Timur sangat mengapresiasi dan ikut menemani dalam aksi penyampaian bantuan tersebut,masyarakat sangat bahagia menerima segala bantuan yang di berikan
“Terima kasih atas segala bantuan dan semoga kalian semua mendapatkan keberkahan dari Allah SWT” ungkap salah satu seorang warga yang menerima bantuan.
“Kebahagiaan mereka adalah kebahagiaan kami”, Ungkap Safari salah satu Pengurus Cabang PMII Lombok Timur yang ikut menyerahkan bantuan pada lokasi tersebut.
Kami berharap dan mengahimbau kepada seluruh sahabat-sahabat umunya seluruh kita jika mampu mari kita sama-sama meringankan beban sauda-saudara Kita yang terkena Musibah
Semoga semuanya di ridhoi oleh Allah SWT Amin tutup safari.