Lombok Tengah, Lombok Tengah – Kunjungan Presiden Joko Widodo ke Lombok pada hari Jum’at (17/5) di desa Sade kecamatan Pujut disambut dengan gendang dan atraksi presean.
Usai menunaikan ibadah sholat jum’at di masjid Nurussadah Sade ia keliling dan turun menyapa warga.
Setelah gendang dimainkan tiba-tiba dua pepadu ( petarung, red.) memainkan alat presean.
Jokowi pun terkejut dan mundur sedikit dari area dan menikmati pertunjukan dari masyarakat Desa Sade.
Presiden pun menuju mobil dan dikrumuni banyak warga sambil membagikan kaos bergambar Jokowi.
www.lombokfokus.com