Mataram – Danrem 162/WB Kolonel Czi Ahmad Rizal Ramdhani, S.Sos. SH. M.Han., mengambil apel pengecekan pengamanan jelang pengumuman perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU) yang diikuti seluruh personel satuan jajaran Korem 162/WB se Garnizun Mataram di lapangan Yonif 742/SWY Gebang Mataram, Kamis (27/6).
Danrem 162/WB dalam arahannya menyampaikan apel siaga ini dilaksanakan dalam rangka mengantisipasi pengumuman putusan PHPU oleh Mahkamah Agung (MK) hari ini. “Seluruh anggota wajib melaksanakan stand by on call, apabila ada kontinjensi perkembangan situasi terkait pengumunan putusan MK,” ujar Danrem.
Masing-masing bagian, lanjut Danrem, agar tetap melaksanakan koordinasi dengan Polda NTB sesuai bidangnya sehingga mengetahui perkembangan situasi secara kontinyu dan terkini dengan harapan dapat mengambil keputusan yang tepat dan benar.
“Laksanakan siaga ini dengan penuh rasa tanggung jawab dan adakan patroli bersama apabila dibutuhkan,” tutupnya.
Terpisah, Kapenrem 162/WB Mayor Inf Dahlan, S.Sos., menyampaikan kegiatan apel siaga on call ini dilaksanakan secara serentak diseluruh satuan Kodim jajaran Korem 162/WB sampai besok. “Namun apabila ada perkembangan situasi maka siaga akan diteruskan dan ditingkat sampai ada instruksi lanjutan dari pimpinan atau satuan atas,” kata Dahlan.
Menurutnya, kegiatan itu dilakukan sebagai upaya membantu aparat Kepolisian selaku pasukan terdepan dalam menjaga keamanan dan ketetiban di wilayah.
“Kita berharap NTB tetap aman dan kondusif sehingga proses rehab rekon terpadu di seluruh wilayah terdampak gempa di NTB bisa berjalan sesuai harapan,” pungkasnya.