Scroll untuk baca artikel
HeadlineNTB

Bantuan dari Cak Imin, DPC PKB Salurkan ke Guru Ngaji dan Ponpes.

131
×

Bantuan dari Cak Imin, DPC PKB Salurkan ke Guru Ngaji dan Ponpes.

Sebarkan artikel ini
 

LOBAR |Bantuan paket sembako yang diberikan oleh Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) kepada masayarakat Lombok Barat sudah disalurkan oleh DPC PKB Lombok Barat. Bantuan tersebut dinilai sangat berarti ditengah lesunya ekonomi ditengah pandemi Covid-19.

“bingkisan inisangat berarti ditengah lesunya ekonomi dan melemahnya daya beli di arus bawah” ungkap Ketua DPC PKB Lombok Barat, TGH. Khudori.

Lebih lanjutnya lagi, TGH. Khudori yang turun langsung mengirim bantuan ke masayarakat melihat bahwa masyarakat berterima kasih karena telah peduli kepada pesantren dan guru ngaji.

“mereka bersyukur PKB memang betul peduli, ucapan terima kasih untuk ketum Gus AMI dari komunitas pesantren dan para guru ngaji yg jarang tersentuh langsung oleh Ketum Partai. semoga PKB semakin merakyat di kalangan marginal dan kaum mustadhafiin” lanjutnya.

Tak lupa ia mengucapkan terima kasih kepada Ketua Umum DPP PKB atas bantuan yang diberikan ke masyarakat.

“diprediksi inflasi daerah akan meninggi jelang lebaran akibat lockdown dan pengangguran terstruktur yang trcipta. bingkisan ini seperti oase ditengah terik sahara meski belum bisa mersta secsra keseluruhan, namun tetap kita syukuri sebagai andil nyata Ketum Gus AMI sebagai top leader di bumi pertiwi NKRI” tutupnya. (Red).

www.lombokfokus.com
READ  HMI Lombok Timur Ajak Masyarakat Tidak Mengikuti Gerakan People Power
Berlangganan Yes No thanks